Mengenal Batu Zamrud | Pengertian, Warna, dan Kejernihan

Apa yang kamu pikirkan ketika mendengar batu zamrud? Batu mulia ini sering ditemukan berwarna hijau hingga hijau tua. Zamrud tergolong mineral silikat beril (mengandung beryllium) dan warna hijaunya disebabkan oleh kelumit kromium. Dahulu kala, batu zamrud hanya dimiliki dan digunakan oleh para bangsawan, para Raja, serta pembesar Negara sebagai simbol kekuasaan dan keagungan. Umumnya, mineral zamrud memiliki ciri khas alami berupa serat-serat atau retakan-retakan. Untuk lebih mengetahui lebih dalam seputar batu zamrud, simak ulasan lengkapnya di bawah ini. Pengertian Batu Zamrud Dalam bahasa Inggris, zamrud disebut ‘emerald’. Kata Emerald berasal dari (via Old French: Esmeraude dan Inggris Tengah: Emeraude), dari Vulgar Latin: esmaralda / Esmaraldus, varian dari bahasa Latin Smaragdus, yang berasal dari bahasa Yunani (smaragdos, “permata hijau”). Zamrud merupakan batu permata yang tergolong salah satu jenis mineral beryl (Be3Al2(SiO3)6) berwarna hijau dengan sedikit kromium dan kadan